Selasa, 14 Februari 2023

Pentingnya Menjaga Kesehatan Tubuh


Komponen 

:

Layanan Dasar

Bidang Layanan

:

Pribadi

Topik / Tema Layanan

:

Pentingnya Menjaga Kesehatan Tubuh                                      

Kelas / waktu

:

9 / tgl, 14 s/d 21 Februari 2023

Pengampu

:

Yulian Wilyanus

  Tujuan Layanan

1.       Mengidentifikasi perilaku yang dapat menjadikan tubuh sehat

2.      Menjelaskan tentang pentingnya kesehatan

 3.    Mengklasifikasi berbagai macam manfaat menjaga kesehatan

materi

Kesehatan pada dasarnya dimiliki oleh setiap orang, namun banyak orang dalam hidupnya tidak ingin menghabiskan kegiatan yang bersangkutan dengan nilai kesehatan, kesehatan adalah nilai yang fantastis harga tinggi, praktis tidak ada nilai yang terukur yang tak tertandingi dengan harga apapun, Anda mungkin memiliki banyak harta, uang melimpah, motor, mobil mewah, rumah seperti istana, tetapi jika penyakit yang diderita setiap kali pasti itu tidak ada nilainya sama sekali. Mari kita lihat saudara-saudara yang telah berbaring di rumah sakit, bagaimana mereka mengharapkan suatu kesembuhan. Kita telah diberikan nikmatnya sehat sehingga bisa beraktivitas serta menikmati apa saja yang kita inginkan. Kita harus bisa merawat dan menjaga kesehatan, agar dapat mensyukuri setiap nikmat yang telah diberikan oleh Tuhan. Untuk menjaga kesehatan tidak membutuhkan biaya yang besar, tapi membutuhkan suatu kedisiplinan serta selalu berpikir dan bersikap positif.





       

 Manfaat Kesehatan secara tidak langsung tidak kalah pentingnya dengan manfaat sehat secara            langsung. Berikut beberapa manfaat yang akan kita peroleh secara tidak langsung jika kita terus         dalam kondisi sehat.

    1.     Peluang Untuk Sukses.


Sukses hanya dapat kita peroleh dengan kerja keras dan juga dukungan kesehatan pada diri kita. Kegiatan harian kita tidak akan terganggu jika kita dalam keadaan sehat.


2.     Tabungan Masa Depan.

Jika kita dalam keadaan sehat maka kita akan menabung untuk masa depan kita. Tabungan ini dapat berupa kegiatan positif ataupun kegiatan amal yang kita lakukan sehari hari.

 

Evaluasi

1. Proses : Memperhatikan proses layanan dengan refleksi hasil masing-masing peserta didik 

    dan Sikap atau antusias peserta didik dalam mengikuti kegiatan layanan.

2. Hasil : Evaluasi setelah mengikuti kegiatan klasikal, antara lain: merasakan suasana yang

     menyenangkan,pentingnya topik yang dibahas, cara penyampaian yang menarik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENGHARGAI PERBEDAAN DAN KEBERAGAMAN

    Materi /Topik Bahasan                              :     Menghargai perbedaan dan keberagama.    Bidang B imbingan                      ...